Jumat, 01 Juni 2012

RPP SMA KELAS XI

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)




A.    STANDAR KOMPETENSI
Membaca : Memahami ragam wacana tulis dengan membaca intensif dan membaca nyaring
B.    KOMPETENSI DASAR
 Membacakan berita dengan intonasi, lafal, dan sikap membaca yang baik 
C.    INDIKATOR
1.    Kognitif
a.    proses
•    Mengidentifikasi kalimat tunggal
b.    Produk
•    Menentukan kalimat tunggal
2.    Psikomotor
Membacakan naskah berita dengan memerhatikan penggunaan lafal, intonasi, kejelasan ucapan, tatapan mata, dan sikap membaca  yang benar.
3.    Afektif
a.    Karakter
•    tanggung jawab
•    kritis
•     disiplin
b.    Keterampilan sosial
•    Berbahasa santun dan komunikatif
•    Kreatif dan inovatif
•    Membantu teman yang mengalami kesulitan


D.    TUJUAN PEMBELAJARAN
1    Kognitif
a.     Proses
Setelah membaca dan memahami berita dengan membaca nyaring, siswa secara mandiri diharapkan dapat
1.    Mengidentifikasi kalimat tunggal
b.    Produk
Setelah menemukan hasil pencapaian tujuan proses di atas, siswa secara mandiri diharapkan dapat
1.    Menentukan  kalimat tunggal
2.    Psikomotor
Setelah menentukan dan memahami hasil pencapaian tujuan produk di atas, siswa secara mandiri diharapkan dapat
•    Membacakan naskah berita dengan memerhatikan penggunaan lafal, intonasi, kejelasan ucapan, tatapan mata, dan sikap membaca  yang benar.
3.    Afektif
a.    Karakter
Siswa terlibat aktif dalam pembelajaran dengan memperlihatkan kemajuan dalam berperilaku yang meliputi sikap
•    tanggung jawab
•    kritis
•     disiplin
b.    Keterampilan sosial
Siswa terlibat aktif dalam pembelajaran dengan memperlihatkan kemajuan kecakapan sosial yang meliputi
•    Berbahasa santun dan komunikatif
•    Kreatif dan inovatif
•    Membantu teman yang mengalami kesulitan





E.    MATERI PEMBELAJARAN
•    Teks berita
•    Hal-hal yang berkaitan dengan berita
F.    MODEL DAN METODE PEMBELAJARAN
1.    Pendekatan: Pembelajaran Kontekstual 
2.    Model Pembelajaran: Kooperatif Tipe STAD
3.    Metode: tanya jawab, pemodelan, penugasan, dan unjuk kerja
G.    BAHAN DAN MEDIA
•    Video berita
•    LKS
•    Kertas HVS
H.    ALAT
•    Spidol
•    Format evaluasi
•    Pedoman penilaian dan penskoran












I.    SKENARIO PEMBELAJARAN

No.   
Kegiatam    Penilaian Pengamat
        1    2    3    4
PERTEMUAN I (80 menit)
A1    Kegiatan Awal (15):
Tahap 1 (5 menit): Pemancingan dengan mula-mula menanyakan kesiapan belajar siswa, lalu menanyakan pengetahuan dan pengalaman siswa tentang berita.
Tahap 2 (10 menit): Pengarahan dengan mula-mula bertanya jawab tentang cara menemukan membacakan berita, kemudian diakhiri dengan penegasan guru tentang tujuan pembelajaran yang harus dicapai dalam proses pembelajaran pada pertemuan itu.               
B1    Kegiatan Inti (55 menit):
(60 menit): guru membagikan LKS kepada siswa, kemudian memberikan pemahaman kepada siswa mengenai cara membawakan berita yang baik. Setelah  itu guru menunjuk siswa secara acak untuk membacakan berita.               
C1    Kegiatan Akhir (10 menit)
o    Siswa bersama guru merumuskan kesimpulan umum atas semua butir pembelajaran yang telah dilaksanakan;
o    Siswa  diminta menyampaikan kesan dan saran (jika ada) terhadap proses pembelajaran yang baru selesai mereka ikuti;
   



           








J.    SUMBER PEMBELAJARAN
1.    berita
2.    Materi Essensial MGMP Sekolah
3.    Lembar Pegangan Guru
4.    LKS 1 ; LKS 2
5.    LP 1 ; LP 2
6.    Silabus

K.    EVALUASI DAN PENILAIAN
1. Evaluasi
a.    Evaluasi Proses: dilakukan berdasarkan pengamatan terhadap aktivitas peserta  (siswa) dalam menggarap tugas, diskusi, kegiatan tanya jawab, dan dialog informal.
b.    Evaluasi Hasil: dilakukan berdasarkan analisis hasil pengerjaan tugas dan pengerjaan tes, dan pengamatan unjuk keterampilan (performance)

     2. Penilaian
a.    Jenis Tagihan Penilaian: LKS 2 dan LP 2, , LP 4, LP 5
1)    Tugas Individu: menggunakan LKS 1 ; LP 1
2.    Bentuk Instrumen Penilaian:
1)    Uraian bebas
2)    Jawaban singkat
3)    Pilihan ganda





























































1 komentar:

  1. Hotel and Casino - Mapyro
    Find your 양산 출장샵 perfect spot at the casino near 김제 출장안마 you from Mapyro. View detailed floor plans, customer reviews and data for Hotel and Casino Room Windows: Windows Do OpenCheck In: 12AMRoom Windows: Do OpenCheck Out: 11AMHandicap Rooms: 아산 출장안마 1600 오산 출장마사지 Rating: 4.7 · ‎1,814 votes · ‎Price 경상남도 출장샵 range: $$$

    BalasHapus